Masalah tantangan generasi muda berkaitan dengan penyongsongan masa depannya, lebih dahulu mengenali perkembangan kepribadian manusia secara garis besar sejak pria lahir sampai dengan usia dewasa, agar dapat secara tepat memposisikan dirinya. Ada 3B yang dapat dilakukan generasi muda dalam menjaga eksistensi diri, yaitu ;
Tantangan zaman yang semakin kompleks dan berat, generasi muda sejak remaja hendaknya dapat diberdayakan dalam wujud peningkatan kemampuan berinisiatif, hal ini merupakan pelatihan alamiah agar generasi muda dibiasakan dapat melihat peluang. Maka dalam periode menjalani pendidikan formal, perlu ditingkatkan keseriusan dalam proses belajar mengajarnya, sehingga dapat mencapai kualifikasi SDM unggul dibidang yang dinimati, bukan yang hanya rata-rata atau yang biasa saja, agar pada saat memasuki era bekerjanya dapat berkompetisi untuk memenangkan peluang.
Setelah mencapai status bekerja, maka harus diteruskan dengan kemampuan berkarya di bidang apapun, untuk memperoleh momentum perkembangan yang lebih cepat. Berkarya diartikan sebagai kemampuan menciptakan dari yang belum ada menjadi ada, atau menaikkan kualitas dari sesuatu yang sudah ada.
Kemampuan untuk melaksanakan inisiatif merupakan ciri-ciri adanya tindakan. Seorang karyawan yang tidak berkarya apa-apa dalam unit usaha atau pekerjaannya, kiranya akan sulit untuk berinisiatif dan melaksanakan inisiatifnya, kecuali hanya melaksanakan tugas-tugas rutin pekerjaannya sehari-hari . Kemampuan berinisiatif dan melaksanakan inisiatif merupakan syarat berkembangnya kemampuan, baik pada tataran individu ataupun pada tataran bangsa/negara bangsa.
No comments:
Post a Comment