Sunday, May 2, 2010

EFEKTIVITAS DALAM BERKOMUNIKASI

Komunikasi dapat efektif (berpengaruh pada publik peneroma/komunikan), jika direncanakan dan dilaksanakan dengan baik melalui tahap-tahap sebagai berikut:
  • Mengenal publik
Mengenali publlic pada hakikatnya adalah mengenali pendapat umum yang berkembang pada komunitas komunikan. Pengenalan publik bisa dilakukan berdasar kerangka pengalaman dan kerangka refrensi melalui observasi dan penelitian.
  • Menyusun pesan
Penyusunan pesan yang dikenal dengan singkatan AIDDA(Attention/perhatian, Interest/kepentingan, Desire/hasrat atau keinginan, Decision/keputusan, Action/tindakan).
  • Menetapkan metode
Selanjutnya metode yang dipilih disesuaikan dengan pengetahuan tentang publik/penerima (komunikan), yaitu; informatif, edukatif, persuasif, dan instruktif (memaksa).
  • Seleksi dan penggunaan media
Pemilikan media harus tepat sasaran sesuai dengan kondisi publik/penerima, seperti terhadap masyarakat pedesaan dapat menggunakan komunikasi tatap muka (anjangsana, dialog, dll).
  • Kompetensi komunikator
Faktor yang terpenting untuk mencapai efektivitas dalam kominikasi ialah faktor kredibilitas komunikator dan media yang digunakan.

No comments:

Post a Comment